author arnanda nuryasa
Mengontrol file permission di linux menggunakan chmod. chmod merupakan command yang dapat digunakan untuk control permission file atau directory di linux, bagaimana chmod bekerja ?
file permission dan control akses
Di linux, kita dapat melihat hak akses suatu file untuk menandai apa yang dapat kita lakukan terhadap suatu file tersebut. Hak akses memiliki 3 komponen yaitu untuk user pemilik file, group, dan other (yang lain, tidak dari kedua tersebut). Semua dapat diatur sesuai dengan kebutuhan, dan management control akses ini sangat penting agar tidak semua orang dapat mengedit suatu file.
View file permission
Ada 3 jenis control terhadap file yaitu, read, write, dan execute, r = read, w = write, x = execute. kita lihat permission sebuah file dibawah ini, anda juga bisa mempraktekan dengan menggunakan command dibawah ini
#ls -la
Pada hasil diatas, kita fokus pada 10 baris pertama yang bersi drwx, kita ambil 1 file result.html sebagai contoh.
- d, ini menandakan sebuah directory, jika tanda awal nya -, maka itu adalah sebuah file. lihat pada result.html, so itu adalah file bukan directory.
- 3 baris setelah d, menandakan permission untuk user pemilik file. Artinya, jika melihat pada file results.html, pada 3 baris pertama permission yang dimiliki oleh pemilik hanyalah read dan write.
- 3 baris setelahnya atau yang tengah, menandakan permission untuk group. Contoh yang kita ambil tadi adalah file results.html, jika dilihat file tersebut untuk grup hanya mengijinkan read saja.
- 3 bari terakhir, menandakan permission untuk other atau tidak dari user pemilik dan group. Kembali kita periksa pada file results.html, sama halnya group, file tersebut hanya memberi akses read saja terhadap other.
modify file permission with chmod
Sangat mudah untuk mehggunakan command chmod terhadap suatu file, misalnya pada file results.html tadi, kita ingin memberi full permission untuk semuanya, kita bisa langsung menggunakan command
#chmod 777 results.html
777, apakah 777 itu ?. 777 adalah shorcut berupa angka yang dapat mewakili apakah hak akses yang akan diberikan itu read, write, execute atau semuanya. Angka 7 pertama mewakili user, angkat 7 kedua mewaliki Group, dan angka 7 ketiga mewakili other. Lalu darimana asal Angkat 7 itu ? dan apa artinya jika kita memberik akses angka 7 ?
Salah satu cara menggunakan chmod untuk memberikan permission user, group dan other sesuai dg yang kita inginkan adalah menggunakan 3 digit angka. so, angka berapa saja ?
- 0, artinya tidak ada permission
- 1 artinya execute saja
- 2 artinya write saja
- 3 artinya write dan execute
- 4 artinya read saja
- 5 artinya read dan execute
- 6 artinya read dan write
- 7 artinya read, write, dan execute
Dari angka tersebut kita bisa gunakan sesuai keinginan kita untuk memberi permission kepada user, group, dan other. misalnya kita ingin memberi hak akses penuh terhadap user akan tetapi group dan other hanya dapat membaca saja, maka shortcut number nya adalah 744
#chmod 744 results.html
atau kita ingin membatasi hak askses read untuk other saja, user dan group memiliki hak akses penuh.
#chmod 774 results.html
Kemudian, selain menggunakan angka kita juga dapat menggunakan syntax. Syntax yang digunakan adalah perwakilan menggunakan huruf. huruf “u” = user, “g” = group, “o” = other, “a” = all.
Kemudian parameternya menggunakan + dan -. “+” digunakan untuk menambahkan permission. dan “-” digunakan untuk menghapus permission. untuk permission nya sendiri seperti penjelasan-penjelasan sebelumnya yakni, r,w,x.
Misalnya, kita ingin memberi grant all permission untuk user dan read untuk other pada file results.html tadi.
# chmod ug=rwx, o=r results.html
atau kita ingin menghapus permission execute untuk group
#chmod g-x results.html
pada kasus lain misalnya, kita membutuhkan dan ingin menambahkan pada semua user, group, dan other agar bisa write.
#chmod a+w results.html
So, semudah itu menggunakan perintah chmod pada linux bukan? kemudahan yang diberikan saat menggunakan chmod ini memang sangat disesuaikan. jika kita melupakan command atau fungsi perintah, kita bisa menggunakan bantuan saat di terminal dengan memberi opsi syntax -h.
Ok, thank you for reading, I hope this article can help anyone. I just share my experience and knowledge about it. Jika ada masukan atau komentar ataupun koreksi terhadap artikel langsung tulis di kolom komen, itu akan sangat membantu saya dan saya akan berterimakasih. 😄
see author : arnanda nuryasa 😆